Teladani Pahlawan, Cintai Negeri: Pesan Hari Pahlawan dari Pj Wali Kota Bandung

Teladani Pahlawan, Cintai Negeri: Pesan Hari Pahlawan dari Pj Wali Kota Bandung

Zilenialnews.com, Bandung -
Upacara Peringatan Hari Pahlawan tingkat Kota Bandung dilaksanakan di Plaza Balai Kota pada Minggu (10/11/2024). Dalam acara tersebut, Penjabat Wali Kota Bandung, A. Koswara, membacakan sambutan Menteri Sosial RI dan mengajak seluruh masyarakat untuk meneladani nilai-nilai kepahlawanan dalam upaya membangun Kota Bandung menjadi kota yang maju dan berkelanjutan.

Koswara menekankan bahwa tema Hari Pahlawan 2024, yaitu Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu, relevan dengan semangat yang perlu dihidupkan dalam kehidupan sehari-hari. 

"Kita patut bersyukur karena tanah Nusantara ini telah melahirkan banyak pahlawan," ujarnya.

Ia menjelaskan, meneladani pahlawan berarti menjalani hidup yang terinspirasi oleh semangat kepahlawanan, sementara mencintai negeri berarti berkontribusi untuk kemajuan Indonesia dalam setiap tindakan dan pengabdian kita. 

Koswara juga menyoroti bahwa setiap era memiliki tantangan dan peluang yang berbeda. Jika di masa lalu kepahlawanan diwujudkan melalui perjuangan fisik melawan penjajahan, kini semangat kepahlawanan diwujudkan dengan memberantas kemiskinan, kebodohan, dan berbagai tantangan sosial yang masih ada.

Lebih lanjut, Koswara mengajak masyarakat untuk membangun kesejahteraan sosial yang inklusif, yang tidak hanya terukur dari pertumbuhan ekonomi tetapi juga dari kemampuan dalam menangani permasalahan sosial. 

Menutup sambutannya, Koswara berharap peringatan Hari Pahlawan tidak hanya menjadi seremonial tahunan, tetapi juga memunculkan semangat baru dan inovasi dalam menerapkan nilai kepahlawanan sesuai dengan tantangan zaman.

"Jangan pernah lelah berbuat baik, meneladani, dan mewarisi nilai-nilai kepahlawanan. Mari mulai dari diri sendiri, dari hal-hal kecil di sekitar kita, demi kemaslahatan masyarakat," pesannya.

Sebagai informasi, upacara ini dihadiri jajaran Pemerintah Kota Bandung, Forkopimda, LVRI, dan pelajar yang tergabung dalam Paskibra Kota Bandung. Rekaman acara dapat disaksikan kembali melalui kanal Youtube Diskominfo Kota Bandung.


Editor: Redaksi Zilenialnews
Sumber: Humas Bandung

Terima kasih telah membaca di situs Zilenialnews.com. Berkomentarlah dengan bahasa yang sopan.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال