Pembongkaran benteng yang menutup jalan ini disaksikan langsung oleh masyarakat setempat, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Yayasan Trimulia, dan Forkopimcam.
Warga Cipedes Hegar l RW 3, Hasan Jubaeri, mengungkapkan rasa syukurnya atas pembukaan kembali akses jalan tersebut.
"Kami warga Cipedes Hegar merasa bersyukur. Alhamdulillah akses jalan dibuka kembali," katanya usai pembongkaran di Gang Cipedes Hegar Kecamatan Cicendo, Jumat (4/10/2024).
Ia berharap akses ini menjadi lebih nyaman sebagai mobilitas masyarakat setempat yang keluar masuk ke rumah masing-masing hingga sebagai akses jalan menuju Jala Dr Djunjunan.
"Sepantasnya ini fasum (Fasilitas Umum) yang digunakan mobilitas bagi warga," tegasnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Penyidikan dan Penindakan pada Bidang Penegakan Perda Satpol PP Kota Bandung, Mujahid Suhada, mengapresiasi langkah yang dari Yayasan Trimulya. Dengan dinamika yang ada, lanjutnya, pihak yayasan membongkar secara mandiri benteng yang ditutup dan difungsikan kembali fungsi jalan sabagai mobilitas kepentingan warga setempat.
"Kami dari Pemkot Bandung mengapresiasi Yayasan Trimulia yang membuka mandiri atau melakukan kembali fungsi jalan. Setelah diberikan peringatan oleh kami, mereka menyadari dan melakukan pembongkaran secara mandiri," ujar Mujahid.
Baca juga: Kelurahan Cibaduyut Kidul Sosialisasikan Pengelolaan Sampah kepada Siswa PAUD dan Orang Tua
Ia berharap kejadian tersebut menjadi pengingat bahwa dengan adanya dinamika, perlu dilakukan musyawarahkan dan komunkasi yang baik antar pihak.
"Sebaiknya dikominikasikan. Jangan dilakukan sendiri, harus dilakukan musyawarah," tuturnya.
Pantauan selama kegiatan, lanjutnya menunjukkan suasana pembongkaran berjalan kondusif.
"Suasana selama kegiatan berjalan kondusif," tuturnya.
Editor: Redaksi Zilenialnews