Pemkab Karawang Alokasikan Rp 30 Miliar untuk Revitalisasi Stadion Singaperbangsa

Stadion Singaperbangsa

 
Zilenialnews.com, Karawang - Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, telah memulai revitalisasi Stadion Singaperbangsa pada tahun 2024. Proyek ini menggunakan skema multiyears atau dua tahun anggaran dengan total Rp30 miliar.

Bupati Karawang, Aep Syaepuloh, mengungkapkan, revitalisasi Stadion Singaperbangsa merupakan hasil dari masukan dan keinginan masyarakat Karawang, terutama para pencinta sepak bola yang menginginkan perbaikan kondisi stadion.

“Alhamdulillah, tahun lalu saya mendorong agar anggaran untuk pembangunan stadion ini dialokasikan pada tahun 2024,” kata Aep, pada Sabtu (21/9/2024).


Aep juga menjelaskan, karena membutuhkan anggaran yang cukup besar. Sehingga, proses pembangunan dilakukan dengan menggunakan sistem multiyers atau dua tahun anggaran. Untuk tahun ini, dialokasikan sekitar Rp 15 miliar, dan pada tahun 2025, alokasi anggaran juga sebesar Rp 15 miliar.

“Renovasi stadion minimal sampai Desember selesai, tapi kan dua multiyers ada dua kali pengerjaan pertama Rp 15 miliar, nanti tahun depan Rp 15 miliar kurang lebih sekitar Rp 30 miliar,” jelas Aep.

Menurut Aep, tahun ini revitalisasi Stadion Singaperbangsa mencakup perbaikan dan mempercantik area tribun penonton di sisi timur, utara, barat, dan selatan. Selain itu, area lari, kamar mandi, dan ruang pemain juga akan direvitalisasi.

“Kapasitas stadion tetap sama, yaitu 15 ribu penonton. Kami tidak menambah kapasitas, hanya mempercantik saja. Termasuk tahun depan, tampak depan stadion dan area sekitarnya juga akan diperbaiki,” ungkapnya.



Editor: Redaksi Zilenialnews
Sumber: Infoka

Terima kasih telah membaca di situs Zilenialnews.com. Berkomentarlah dengan bahasa yang sopan.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال