Peringatan HUT RI ke-79: Forkopimcam dan Pramuka Cibinong Bersihkan Monumen Tugu Perjuangan


Zilenialnews.com, Bogor - Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kecamatan Cibinong berkolaborasi dengan Pramuka Kwaran Cibinong melakukan aksi bersih-bersih Monumen Tugu Perjuangan yang berlokasi di Jalan Raya Bogor, pada Senin (12/8/2024).

Camat Cibinong, Acep Sajidin, mengatakan, kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Pemerintah Kecamatan Cibinong bersama lurah, TNI, Polri, dan linmas kelurahan se-Kecamatan Cibinong, sebagai upaya dalam mengisi kemerdekaan ke-79 RI.


Kegiatan ini memiliki beberapa tujuan utama, di antaranya menghormati para pahlawan, karena monumen umumnya dibangun untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan. Dengan membersihkan monumen, kami menunjukkan rasa hormat dan rasa terima kasih kepada mereka.

“Utamanya untuk menjaga kelestarian sejarah karena monumen merupakan saksi bisu sejarah bangsa. Dengan merawatnya, kami turut menjaga kelestarian nilai-nilai sejarah dan budaya bangsa. Meningkatkan kesadaran nasional, melalui kegiatan membersihkan monumen secara bersama-sama dapat meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa," ujar Acep.


Acep menambahkan, menurutnya, pembersihan monumen merupakan salah satu kegiatan penting dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI). 

"Kegiatan ini juga dapat menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,” pungkasnya.


Editor: Redaksi Zilenialnews
Sumber: Diskominfo Bogor

Terima kasih telah membaca di situs Zilenialnews.com. Berkomentarlah dengan bahasa yang sopan.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال